Rancang Bangun Sistem Presensi Menggunakan Deteksi Wajah dan Suhu Tubuh Berbasis Raspberry Pi

Authors

  • Agung Wahyu Widodo Politeknik Negeri Banyuwangi
  • Avina Dwi Ratnasari Politeknik Negeri Banyuwangi
  • Lutfi Hakim Politeknik Negeri Banyuwangi
  • Sepyan Purnama Kristanto Politeknik Negeri Banyuwangi

DOI:

https://doi.org/10.57203/session.v2i1.2023.26-33

Keywords:

covid-19, presensi, pengenalan wajah, raspberry pi, sensor thermal

Abstract

Upaya preventif dalam meminimalisir penyebaran virus Covid-19 terus dilakukan. Salah satunya adalah dengan melakukan presensi dengan menggunakan metode tanpa kontak dan pencatatan suhu pengguna secara langsung. Anjuran untuk tidak menyentuh atau tidak melakukan fisik langsung ini mempengaruhi perubahan metode presensi karyawan atau tenaga kerja dalam melakukan cek kehadiran di tempat kerja. Hal ini juga menuntut setiap instansi/perusahaan untuk dapat menyesuaikan dengan perkembangan teknologi agar kinerja dari instansi tersebut efektif. Pada penelitian ini dilakukan pengembangan sistem presensi dengan menggunakan metode pengenalan wajah sebagai autentikasi pengguna dan deteksi suhu untuk memonitor kondisi pegawai yang melakukan presensi. Sistem dikembangkan dengan menggunakan model pengenalan wajah yang telah dikembangkan pada penelitian sebelumnya dan menggunakan sensor Thermal untuk mendeteksi suhu tubuh pegawai. Metode pengembangan sistem menggunakan metode RAD yang telah disesuaikan dengan kebutuhan sistem. Hasil yang didapatkan menunjukkan bahwa sistem presensi yang digunakan dapat berjalan sesuai dengan yang diharapkan dimana didapatkan seluruh fitur yang dikembangkan 100% sesuai dengan kebutuhan yang telah didefinisikan dan dapat berjalan 100% sesuai dengan scenario pengujian yang dilakukan. Selain itu, pada pengujian pada perangkat sensor, sensor kamera dapat menerima foto pengguna sampai intensitas jarak 15 m, sedangkan sensor suhu dapat terbaca dengan benar sampai dengan jarak 2 meter.

Author Biographies

  • Agung Wahyu Widodo, Politeknik Negeri Banyuwangi

    Teknik Informatika

  • Lutfi Hakim, Politeknik Negeri Banyuwangi

    Teknologi Rekayasa Perangkat Lunak

  • Sepyan Purnama Kristanto, Politeknik Negeri Banyuwangi

    Teknologi Rekayasa Perangkat Lunak

Downloads

Published

30-09-2023

How to Cite

Rancang Bangun Sistem Presensi Menggunakan Deteksi Wajah dan Suhu Tubuh Berbasis Raspberry Pi. (2023). Software Development, Digital Business Intelligence, and Computer Engineering, 2(1), 26-33. https://doi.org/10.57203/session.v2i1.2023.26-33

Similar Articles

You may also start an advanced similarity search for this article.